Kabarnegeri
Beranda Birokrasi Kota Sungai Penuh Wako Ahmadi Terima Penghargaan Tanah Ulayat Hukum Adat Provinsi Jambi

Wako Ahmadi Terima Penghargaan Tanah Ulayat Hukum Adat Provinsi Jambi

BANDUNG (KABARNEGERI.NET) – Walikota Sungai Penuh, Drs. Ahmadi Zubir, MM menghadiri Konferensi Internasional tentang Perlindungan Masyarakat Hukum Adat Atas Tanah Ulayat di Indonesia dan Negara di Tingkat ASEAN, bertempat di The Trans Luxury Hotel, Bandung, Kamis (05/09/2024).

Pada momen ini, Menteri ATR/BPN, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga membicarakan soal gagasan, solusi, serta inovasi yang bisa digunakan dalam pendaftaran tanah ulayat.

Walikota Sungai Penuh menerima penghargaan sebagai tonggak sejarah pendaftaran tanah ulayat masyarakat hukum adat di Provinsi Jambi yang diserahkan langsung oleh Menteri ATR/BPN AHY kepada Walikota Ahmadi Zubir.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyarankan kami untuk mengikuti kegiatan Konferensi Internasional Tanah Ulayat. Saya berharap forum ini akan menjadi tempat berkumpulnya gagasan, tempat bertemunya berbagai perspektif, dan tempat munculnya solusi inovatif untuk tantangan-tantangan yang ada,” ucap Menteri AHY.

Konferensi Internasional ini tak hanya membahas hak atas tanah masyarakat adat kedepan, namun juga sebagai upaya untuk menguatkan hubungan antar negara dan komunitas. “Malam ini, kita berkumpul bukan hanya sebagai perwakilan bangsa dan lembaga, nasional maupun internasional, tetapi sebagai komunitas yang dipersatukan oleh tujuan bersama,” ungkap Menteri AHY. (Burhan)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan