Kabarnegeri
Beranda Birokrasi Kota Jambi Pj. Wali Kota Jambi Harap FKP Jadi Sarana Penyelarasan Kebutuhan Pelayanan Publik

Pj. Wali Kota Jambi Harap FKP Jadi Sarana Penyelarasan Kebutuhan Pelayanan Publik

JAMBI (KABARNEGERI.NET) Penjabat (Pj) Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih membuka acara Forum Konsultasi Publik (FKP) Dinas Sosial Kota Jambi dengan mengangkat tema “Optimalisasi Layanan Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial Tahun 2024”, Bertempat di Aula Bappeda Kota Jambi, Kamis (02/05/2024).

Dalam sambutannya, Sri menyampaikan FKP ini diselenggarakan sebagai media evaluasi kinerja, sehingga akan terjadi peningkatan kinerja pelayanan oleh aparatur. Selain itu juga, FKP diharapkan dapat menjadi wadah untuk membangun partisipasi masyarakat dan pemangku kepentingan lainnya dalam merumuskan peraturan atau kebijakan pelayanan publik.

“Memberikan layanan yang baik dan prima bagi seluruh masyarakat atau pemangku kepentingan adalah kewajiban. Sebagaimana amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, bahwa setiap penyelenggara pelayanan publik, baik yang memberikan pelayanan kepada masyarakat secara langsung maupun tidak langsung wajib menyusun, menetapkan, dan menerapkan Standar Pelayanan untuk setiap jenis pelayanan sebagai tolok ukur dalam penyelenggaraan pelayanan di lingkungan masing-masing,” jelas Sri dalam sambutannya.

“Dalam Undang-undang tersebut juga telah mengamanatkan bahwa penyelenggara pelayanan publik wajib mengikutsertakan masyarakat dalam penyelenggaraan pelayanan publik sebagai upaya membangun sistem  yang adil, transparan dan akuntabel,” lanjut Sri.

Bentuk pengikut sertaan masyarakat dalam menjalankan layanan publik, Pj. Wali Kota Sri mengatakan dapat diwujudkan dalam bentuk kerja sama, pemenuhan hak dan kewajiban masyarakat, serta peran aktif dalam penyusunan kebijakan pelayanan publik yang dimulai sejak penyusunan kebijakan sampai dengan evaluasi kebijakan.

“Dalam rangka pelaksanaan partisipasi masyarakat tersebut, perlu adanya koordinasi antara penyelenggara pelayanan dengan masyarakat sebagai pengguna layanan yang diwadahi dalam bentuk Forum Konsultasi Publik (FKP). Kegiatan FKP diselenggarakan dengan komunikasi dua arah, dimana masyarakat dapat mengusulkan, memberikan masukan dan saran kepada penyelenggara pelayanan publik atas layanan yang diterima,” sebut Sri.

Sri berharap melalui acara FKP Dinas Sosial ini dapat mengurai permasalahan yang dihadapi dalam penyelenggaraan pelayanan publik antara Pemerintah Kota Jambi dan masyarakat.

“Dengan adanya kegiatan FKP ini semoga bisa menjadi sarana menyelaraskan kebutuhan masyarakat dengan kebijakan Pemerintah Kota Jambi, sehingga akan terwujud pelayanan yang prima dan tentunya akan bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat di Tanah Pilih Pusako Betuah Kota Jambi yang kita cintai ini,” tukasnya.

Kegiatan ini juga dihadiri dari berbagai stakeholder terkait yang mempunyai hubungan dengan pelaksanaan urusan sosial. (eco)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan