Kabarnegeri
Beranda Birokrasi Kota Jambi Pj. Wali Kota Jambi Salurkan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu dan Dhuafa

Pj. Wali Kota Jambi Salurkan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu dan Dhuafa

JAMBI (KABARNEGERI.NET) – Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi guna meningkatkan kepedulian dan kesetiakawanan sosial bagi setiap pemeluk agama, khususnya di bulan Ramadhan 1445 H tahun 2024. Bekerja sama dengan Baznas Kota Jambi, Pemkot Jambi menyalurkan santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa.

Hal itu tampak saat Penjabat (Pj) Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih didampingi Ketua Baznas Kota Jambi, Syamsir Naim menyalurkan santunan bagi anak yatim dan kaum dhuafa, bertempat di Aula Griya Mayang Rumah Dinas Walikota, Selasa (02/04/2024).

“Ini merupakan salah satu program kegiatan sosial Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga Kota Jambi sejak 2015 yang bekerja sama dengan Baznas Kota Jambi untuk meningkatkan kepedulian antar sesama yang membutuhkan,” kata Sri.

Sri mengatakan pada tahun ini melalui Baznas Kota Jambi ada 800 anak yatim piatu dan kaum dhuafa yang akan diberikan santunan.

“Penyaluran ini juga akan dibagikan di masing-masing kecamatan sebagai upaya memberikan perhatian kepada anak-anak ini, dan menjadi satu langkah penting Pemerintah Kota Jambi supaya anak-anak tersebut tumbuh kembang tidak hanya dari dirinya sendiri tapi juga masyarakat, orang tua dan termasuk pemerintah juga ikut hadir. Saya berharap anak-anak bisa menerima pemberian ini dan semoga bermanfaat,” ucap Sri.

Di kesempatan ini, Sri juga berpesan kepada orang tua asuh untuk bisa terus membimbing dalam keseharian anak-anak, termasuk dalam memberikan pendidikan yang maksimal.

“Saya juga sampaikan kepada para orang tua pendamping anak-anak yatim piatu supaya membimbing, karena anak-anak ini sudah tidak ada orang tua, agar diarahkan dan diberi pendidikan ke sekolah SD maupun SMP negeri, karena di Kota Jambi sudah gratis. Generasi penerus bangsa yang berpendidikan  tentu kita harapkan menjadi pemimpin dari anak-anak yatim piatu ini,” pungkas Sri. (eco)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan