Ratusan Peserta Ikuti Pawai HUT Ke-79 RI Tingkat Kabupaten Batanghari
MUARA BULIAN (KABARNEGERI.NET) – Pemerintah Kabupaten Batanghari melaksanakan kegiatan pawai pembangunan dan karnaval dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) tahun 2024.
Kegiatan pawai kemerdekaan RI yang dilaksanakan pada Minggu (18/08/2024) tersebut, diikuti ratusan peserta mulai dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hingga pelajar jenjang pendidikan SMA, SMP, SD dan lainnya.
Pawai pembangunan ini dimulai dari alun-alun Batanghari hingga menuju rumah dinas Bupati Batanghari, disaksikan ribuan masyarakat Kabupaten Batanghari, dimana secara kenegaraan Pemerintah Kabupaten Batanghari mengikuti rangkaian kegiatan di tanggal 16 dan 17 Agustus, dan setelah itu baru rangkaian hari kemerdekaan yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah.
Tak hanya itu, rangkaian acara yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah itu menghadirkan hiburan rakyat, yakni berupa panjat pinang. (*)