Kabarnegeri
Beranda Birokrasi Kabupaten Sarolangun DPRD Sarolangun Gelar Rapat Paripurna Bahas Dua Ranperda

DPRD Sarolangun Gelar Rapat Paripurna Bahas Dua Ranperda

SAROLANGUN (KABARNEGERI.NET) – DPRD Kabupaten Sarolangun menggelar rapat paripurna tingkat I tentang Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang rancangan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) tahun 2024-2044 dan penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2023 yang dipimpin oleh Wakil Ketua II DPRD Sarolangun, Sahrial Gunawan, Selasa (11/06/2024).

Dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Sarolangun, Bachril Bakri yang didampingi Pj. Sekda Sarolangun, Dedi Hendry dan beberapa Kepala OPD lingkup Pemkab Sarolangun.

Dikatakan Sahrial Gunawan, meskipun tidak dihadiri 35 orang anggota, namun rapat paripurna tetap dilaksanakan sesuai dengan agenda yang telah ditentukan. “Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim kuorum tercapai, saya nyatakan rapat paripurna resmi dibuka,” kata Sahrial Gunawan.

Sementara itu, Pj. Bupati Bachril Bakri dalam sambutannya mengatakan, RTRW akan memberikan manfaat terhadap masyarakat Sarolangun. “Kami pihak eksekutif mengapresiasi legislatif yang telah mewujudkan komitmen bersama untuk membangun melalui pembahasan RTRW Sarolangun tahun 2024-2044,” ujar Pj. Bupati.

“Diharapkan agar agenda pembahasan Ranperda RTRW tahun 2024-2044 serta laporan pertanggungjawaban RAPBD tahun 2023 yang disampaikan dapat segera disahkan menjadi Perda, karena Ranperda ini sangat penting untuk menjamin kepastian investasi,” lanjut Pj. Bupati.

Pantauan di gedung DPRD Sarolangun di komplek perkantoran Gunung Kembang, rapat paripurna tingkat I tersebut berjalan dengan lancar. (F)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan