Kabarnegeri
Beranda Birokrasi Kota Jambi Sekda Ridwan Buka Semi Final Bujang Gadis Kota Jambi Tahun 2024

Sekda Ridwan Buka Semi Final Bujang Gadis Kota Jambi Tahun 2024

JAMBI (KABARNEGERI.NET) Mewakili Penjabat (Pj) Wali Kota Jambi, Sekda Kota Jambi, A. Ridwan membuka kegiatan Semi Final Bujang Gadis Kota Jambi Tahun 2024 , yang sekaligus dibarengi dengan Malam Asa Bakat, bertempat di WTC Batanghari Jambi, Senin (20/05/2024) malam.

Mengangkat tema ”Generasi Muda, Teguh Berpijak, Siap Berdampak”, dalam sambutannya Sekda memberikan apresiasi yang besar kepada para dewan juri dan semua stakeholder terkait yang telah menyukseskan terselenggaranya pelaksanaan Malam Asa Bakat ini.

Pemilihan Bujang Gadis Kota Jambi yang merupakan event tahunan terbilang cukup populer dan ditunggu-tunggu. Diharapkan bisa menemukan generasi terbaik, untuk nantinya bisa mewakili Kota Jambi di tingkat provinsi, nasional bahkan internasional.

“Yang terpilih nantinya para pemuda dan pemudi yang tidak hanya memiliki wajah yang rupawan, tetapi juga berpengetahuan, memiliki etika dan moral yang baik, sehingga dapat menjadi wajah, perwakilan duta wisata dan budaya Kota Jambi untuk Indonesia,” kata Sekda.

Sekda menyampaikan bahwa tahapan demi tahapan telah dilalui dalam event tahunan ini, dimulai dari 50 peserta yang diseleksi dari setiap Kecamatan sampai mengerucut hingga finalis diambil sepasang putra dan putri.

“Semua adalah pemenang, kepada yang belum masuk ke semi final sebagai Bujang Gadis Kota Jambi Tahun 2024, jangan berkecil hati, tetap semangat untuk mewujudkan mimpi dan cita-cita. Saya yakin dan percaya peserta yang terpilih oleh para dewan juri dengan berbagai macam pertimbangan dan kriteria. Saya ucapkan selamat kepada para semi finalis terpilih nantinya,” ungkap Sekda.

Lebih lanjut, dengan adanya yang terpilih nantinya diharapkan para semi finalis akan memiliki pengetahuan dan pandangan yang luas, mulai dari kepariwisataan berkelanjutan, sampai isu-isu terkini serta mempunyai solusi-solusi kreatif dalam menjawab beberapa isu-isu tersebut.

“Semoga para Bujang Gadis yang terpilih masuk ke semi final adalah yang terbaik dari yang terbaik sehingga dapat membantu mempromosikan pariwisata di Kota Jambi khususnya dan berpartisipasi di dalam pembangunan Kota Jambi pada umumnya,” tukasnya. (eco)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan